Pak Harto dan Gus Dur
Dua Yang Awal Dan Akhir Di 2009
H.M. Soeharto Wafat
Awal tahun 2009, tepatnya tanggal 27 Januari, pukul 13:09 wib, bertempat di RS Pusat Pertamina Jakarta Selatan, mantan orang no. 1 Indonesia meninggal dunia.
Siti Hardiyanti Rukmana atas nama keluarga H.M.Soeharto. melakukan Konferensi Pers tepat pukul. 13.40wib.
H.M. Soeharto wafat pada usia 87 tahun (lahir di Kemusuk, Argomulyo, Yogyakarta pada 8 Juni 1921), setelah dirawat selama 24 hari di RS Pusat Pertamina Jakarta Selatan akibat kegagalan multi organ yg di deritanya.
masih teringat jelas, meskipun banyak masyarakat Indonesia ingin pak Harto diadili, tetapi yang mencintainya dan mendukungnya juga tak kalah banyak. Sang Jenderal tersenyum pergi diiringi do’a (hampir) seluruh anak Bangsa.
K.H. Abdurrahman Wahid Wafat
Di akhir 2009 ini, K.H. Abdurrahman Wahid atau yang biasa dipanggil Gus Dur wafat. Mantan presiden keempat Indonesia ini wafat di RSCM Jakarta, pada tanggal 30 Desember 2009, pukul 18:45 wib, Setelah dirawat beberapa hari di RSCM.
Bapak Pluralisme ini lahir di Jombang, Jawa Timur, 7 September 1940 (69 tahun).
Meskipun tokoh yang kontroversial, Gus Dur adalah orang yang dekat dengan kaum minoritas dan rakyat kecil. Bahkan tercetus usulan agar Gus Dur mendapat gelar bapak Tiong Hoa Indonesia. Itu tdk berlebihan, mengingat jasa Gus Dur yang menjadikan Kong Hu Cu sebagai salah satu agama resmi di Indonesia, bahkan hari raya Imlek adalah hari libur nasional.
Yang datang berziarah dan mendo’akan Gus Dur pun sampai saat ini (4 januari 2010) masih ramai. Sampai-sampai tanah makamnya pun di jumput oleh beberapa peziarah, karena dianggap mengandung Berkah dan Tuah.
Polemik.
Muncul usulan agar Alm Gus Dur mendapat gelar pahlawan seperti yang pernah diusulkan juga untuk Alm pak Harto.
Hari ini DPR membahas tentang kelayakan Alm Gus Dur menyandang gelar Pahlawan, dan gelar pahlawan untuk Alm pak Harto pun mencuat kembali.
Pahlawan ataupun bukan, keduanya adalah bapak bangsa ini, bangsa Indonesia. Mudah-mudahan mereka mendapat ampunan dari Allah SWT, mereka adalah manusia biasa yang tentu tidak sempurna.
tulisan ini dibuat sbg usaha awal belajar nge’BLOG’
Leave a Reply